Ramai Rini Soemarno Dikaitkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Sosok Di Balik Motor Kanzen Di Indonesia

Ardhana Adwitiya - Senin, 17 April 2023 | 12:01 WIB
Tabloid MOTOR Plus No.087/II
Rini Soemarno (depan) bersama motor Kanzen, kini dikaitkan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

"Padahal, kan sebetulnya keputusan pemerintah sangat jelas," sambungnya.

"Nah, kalau dilihat dari dua proposal yang diterima, yang memenuhi syarat adalah proposal dari Tiongkok," lanjutnya.

"Karena dari Tiongkok tidak meminta jaminan dari pemerintah," tambahnya.

"Tidak minta anggaran dari pemerintah dan ini transaksi B to B karena BUMN dengan BUMN," jelas Rini.

Nama Rini Soemarno dikaitkan proyek KCJB, ternyata mantan Menteri BUMN itu pernah menduduki jabatan penting di PT Semesta Cipta Motorindo (SCM), produsen motor Kanzen di Indonesia.

Mengutip Tabloid MOTOR No. 087/II yang terbit 28 Oktober 2000, wanita dengan nama lengkap Rini Mariani Soemarno Soewandi sempat menjabat sebagai Chairman PT SCM.

Saat mendengar nama Kanzen banyak yang mengira buatan Tiongkok atau Jepang, padahal motor itu diklaim asli produksi lokal alias Indonesia.

Baca Juga: Video Pemotor Sampai Nunduk Saat Lewati Girder Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Ini Faktanya

"Kanzen bukan produk motor Jepang. Tapi, produk multisourcing sesuai spesifikasi SCM," papar Rini Soemarno.

Tabloid MOTOR Plus No.087/II
Rini Soemarno dibonceng motor Kanzen Mega Star mengelilingi Sirkuit Sentul, Bogor.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular