Motor Plus-online.com - Terkuak rahasia Aprilia RS-GP di MotoGP, memanfaatkan aliran angin agar lebih kencang.
Performa apik Aleix Espargaro bersama Aprilia di MotoGP 2022, membuat bikers bertanya-tanya jurus apa yang digunakan sehingga pembalap asal Spanyol tersebut mampu meraih torehan yang cemerlang.
Tentunya selain kelihaian Espargaro di atas motor balap, Aprilia juga menghadirkan teknologi yang mendukung pembalap berusia 33 tahun tersebut.
Para mekanik yang bekerja untuk April turut ambil peran pada kesuksesan Aleix Espargaro.
Pembalap yang saat ini berada di posisi ke-2 klasemen MotoGP 2022, berhasil memberikan kemenangan pertama untuk Aprilia di era balapan modern ini.
Bertepatan pada balapannya yang ke-200, Aleix Espargaro berhasil meraih posisi terdepan pada MotoGP Argentina 2022.
Ternyata Aprilia memanfaatkan dua perinsip ini untuk mendukung kecemerlangan pembalap asal Spanyol tersebut.
Dengan downforce (gaya tarik kebawah) dan meminimalisir drag (gaya tarik kebelakang), Aprilia RS-GP berhasil menjadi salah satu motor balap tercepat di MotoGP.
Baca Juga: Live Streaming Jadwal MotoGP Misano 2022, Gosip Terbaru Pembalap Apa Saja Nih?
Sebagai informasi, downforce menyebabkan gaya tekan kebawah pada motor, sehingga traksi pada ban menjadi lebih besar, membuat motor akan selalu menempek ketanah pada saat dikendarai.
Sedang meminimalisir dragforce, diartikan sebagai mengurangi permukaan bodi motor yang menabrak angin, jika dragforce terjadi maka dapat mengurangi laju motor karena bergesekan dengan angin.
Belum lama ini muncul gambar paten yang memperlihatkan bagaimana Aprilia RS-GP memanfaatkan kedua perinsip tersebut.
Dikutip dari motorcyclenew.com, untuk meminimalisir drag angin yang datang dari bagian depan motor diarahkan menuju bagian radiator melalui wing-let yang ada pada fairing Aprilia RS-GP.
Kemudian angin tersebut dipaksa mengikuti bentuk aerodinamis fairing sehingga menuju bagian bawah fairing.
Setelah itu, pada bagian swingarm motor terdapat part berbentuk skop yang berfungsi untuk mengalirkan angin ke arah belakang.
Angin yang mengalir dibawah motor memiliki kecepatan yang lebih tinggi sehingga memilik tekanan yang rendah, sedang yang mengalir pada bagian atas motor memiliki tekanan yang lebih tinggi, hal tersebutlah yang meningkatakan downforce pada Aprilia RS-GP.
Source | : | Motorcyclenews.com,Berbagai sumber |
Penulis | : | Aditya Prathama |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR