Biaya Konversi Motor Listrik Dari Motor Bensin Bikin Penasaran, Siapkan Uang Segini

Ardhana Adwitiya - Kamis, 18 Agustus 2022 | 20:45 WIB
Reyhan Firdaus/MOTOR Plus-online
Ilustrasi motor listirk hasil konversi. Biaya konversi motor listrik, siapkan uang segini.

MOTOR Plus-online.com - Biaya konversi motor listrik dari motor bensin bikin bikers penasaran, kalau mau siapkan uang segini bro.

Tren konversi motor bensin jadi motor listrik makin diminati bikers.

Dengan konversi motor listrik, bikers enggak perlu keluar duit banyak untuk beli motor listrik baru.

Cukup motor bensin yang sudah ada di rumah dibawa ke bengkel spesialis konversi dan baliknya jadi motor listrik deh.

Rangga/Otomotifnet
Konversi motor listrik dari motor bensin.

Namun banyak yang belum tahu berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk konversi motor listrik.

Hendro Sutono dari Komunitas Sepeda Motor Listrik (KOSMIK) menjelaskan, untuk konversi motor listrik harus tahu spesifikasi yang diinginkan bikers.

"Kalau biaya sebenarnya tergantung spesifikasi yang diinginkan konsumen, karena ini sifatnya kustom," ujar Hendro saat dihubungi MOTOR Plus-online, Kamis (18/8/2022).

"Jadi konsumen maunya kecepatan berapa dan jarak tempuh berapa, nanti dari builder atau modifikatornya yang nanti akan mengeluarkan harga," sambungnya.

Baca Juga: Syarat Ubah STNK dan Plat Nomor Untuk Konversi Motor Listrik, Siapkan Uang Segini

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular