Tes Harley-Davidson Termurah yang Dijual Rp 70 Jutaan Ternyata Torsi Tetap Bengis

Aong - Rabu, 29 Juni 2022 | 10:00 WIB
Harley-Davidson Street 500 Vivid Black 2019

Torsi Bengis

Di luar negeri, Harley-Davidson Street ada dua, yakni Street 500 dan Street 750.

Nah, yang didatangkan ke Indonesia waktu tahun 2015 lalu hanya Street 500.

Pada tahun 2015 MOTOR Plus dapat kesempatan jajal Street 500 yang dibanderol Rp 219 juta (off the road) oleh PT Mabua Motor Indonesia (MMI) ini.

Sekarang 2022 harga Harley-Davidson Street 500 sekitar Rp 273 juta.

Secara garis besar, mesin Street series dijejali teknologi Harley-Davidson Revolution X V-Twin Engine kepunyaan V-Rod.

Sudah sistem fuel injection. Jadi, wajar kalo dibilang young machine.

“HD Street 500 didevelop untuk membidik bikers muda yang ingin merasakan sensasi American Bikes. Namun tanpa meninggalkan kesan sporty yang disandang olehnya,” tutur Denny Aryandi, General Manager Country Sales PT MMI ketika 2015 lalu.

Saat tes Harley-Davidson Street 500 terasa roda depan dan belakang mulai berputar, selaras betotan gas.

Karena masih sekadar first impression, jajal hanya sekitaran dealer Mabua Harley-Davidson Pondok Pinang, Jakarta Selatan.

Enggak bisa dipungkiri, HD terkenal dengan mesinnya yang panas bila sedang diajak riding lama. Padahal, sudah dibekali pendinginan model radiator.

Terasa tes Harley-Davidson Street 500 kulit yang terlindung jeans merasakan rembesan hawa panasnya. Walau enggak sepanas line up HD lainnya.

Meski begitu, terbayar dengan kemampuan akselerasinya. Street 500 diklaim bisa menyemburkan torsi sebesar 40 Nm/3.500 rpm.

Oh.. pantes hentakannya sangat terasa saat betot gas di putaran awal.

Torsi bawahnya terasa bengis walaupun konvigurasi engine V-twinnya terbilang over squere, yakni dibekali bore 69 mm dan stroke 66 mm. Kapasitas silinder murninya 494 cc.

Saat jajal di sana banyak terdapat polisi tidur, terasa suspensi keras namun bisa diatasi dengan seting optional yang disedikan Mabua Harley-Davidson.

Ada tiga pilihan warna, vivid black, black denim dan fire red.

Untuk pasar Asia, Street 500 didatangkan langsung dari India.

Terkecuali pasar domestik Amerika, motor yang punya selogan ‘The Street Is Where I live’ ini diproduksi di sana.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular