Di roda depan, unit peredam kejut juga diupgrade dengan Ohlins dengan sub-tank di bagian bawah.
Selain untuk 'pamer', jelas suspensi terkenal ini akan menambah kenyamanan ketika riding.
Gak cuma itu, pengereman roda depan turut diupgrade dengan kaliper rem Brembo 4P berikut cakram aftermarket.
Ogah kalah dengan bagian depan, peredam kejut di belakang juga diganti dengan Ohlins dengan sub-tank atas.
Ternyata tidak cuma hanya kaki-kaki saja yang mendapat sentuhan modifikasi, ada beberapa part aftermarket yang tertanam di Vespa ini.
Lampu belakang alias stoplamp dan juga lampu sein telah diganti menggunakan part dari HD Corse.
Di panel instrumen juga terpasang spidometer aftermarket keluaran SIP yang lebih mentereng dan mewah tampilannya.
Terakhir, ada pijakan kaki CNC untuk boncengers agar lebih nyaman ketika berboncengan.
Baca Juga: Tampil Kalem, Ternyata Modifikasi Vespa Sprint Ini Lumayan Gahar di Kaki-Kaki
Source | : | 2banh.vn |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR