Baca Juga: Video Test Ride Yamaha Gear 125, Lincah Dan Asyik Diajak Nanjak
"Dengan konsep 'Matic Multiguna' kami harapkan dapat mendukung aktivitas harian pengendara yang juga dapat memanfaatkan fitur dan teknologinya." lanjutnya.
"Pokoknya menang banyak karena Pasti Kuat, Pasti Nanjak, Pasti Irit & Pasti Keren," tambah Hansen.
Tak hanya dapat melihat langsung motor teranyar Yamaha ini, para peserta event bahkan diberikan kesempatan merasakan keunggulannya lewat test ride.
Kesempatan itu dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan langsung menjajal motor GEAR 125 dengan penuh semangat.
Baca Juga: 7 Pilihan Warna Yamaha Gear 125, Motor Matic Termurah Tahun Ini, Paling Suka Yang Mana?
Antusias itu diikuti dengan respon positif tentang kualitasnya yang sudah mereka buktikan sendiri.
Kehadiran Yamaha Gear 125 membuat konsumen di Palembang cepat terpikat sehingga segera membelinya.
Seperti Hapsah yang menjadi konsumen pertama motor ini di Palembang brother.
”Saya pengguna loyal motor Yamaha. Sekarang beli Yamaha Gear 125 karena suka body motornya, bisa charger baterai handphone dan pakai teknologi Blue Core,” tutur Hapsah.
Source | : | Yamaha |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR