Tantangan itu disanggupi KTM, dan memberikan motor enduro KTM 450EXC serta kelas mengendarai motor trail buat Boive.
"Awalnya, untuk menaiki motor dan berbelok saja susah karena motornya tinggi," jelas Boive.
Boive jelas harus waspada, karena kaki kirinya jadi tumpuan satu-satunya untuk mengendalikan motor.
"Namun akhirnya aku mahir, tinggal mengasah untuk belok kanan saja," bangganya.
Boive berencana ikut balapan Enduro di Swedia bulan Juli depan.
Targetnya adalah bisa finish, menyelesaikan 3 lap balapan itu.
Wah, kita tunggu saja bagaimana kiprah Boive akan targetnya itu, semoga sukses ya!
Simak video Boive mengendalikan motor enduro KTM 450EXC di bawah :
Source | : | MCN |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR