Enggak tahunya Valentino Rossi harus ditentukan nasibnya secara medis apakah bisa balap di MotoGP Mugello Italia.
Untuk itu, Valentino Rossi terpaksa digantikan Andrea Iannone.
Valentino Rossi digantikan Andrea Iannone untuk jumpa pers di sirkuit Mugelo malam ini waktu Italia.
Jadwal resmi sehari sebelum memasuki latihan resmi di MotoGP digelar jumpa pers.
(BACA JUGA: Jatuhnya Valentino Rossi Karena Enggak Peduli Larangan Bapaknya)
Pembalap yang ikut jumpa pers diatur berdasarkan poin klasemen sementara pembalap dan pembalap tuan rumah.
Karena minggu ini (4/6) MotoGP digelar di Mugello Italia saat jumpa pers Andrea Iannone menggantikan Valentino Rossi saat jumpa pers sebagai pembalap Italia.
Valentino Rossi hari ini harus melakukan pengecekan ulang cederanya setelah terjatuh dari latihan motocross dengan motor Special Engine Jumat lalu (23/5).
Insiden terjadi di Crossodromo Cavallara yang terletak 50 km dari Tavullia tempat tinggal Rossi.
Valentino Rossi mengalami cedera di bagian dada dan perut yang cukup serius.
Untuk itu, hari ini pukul 13:30 klinik di Tuscany Italia akan memutuskan Valentino Rossi akan bisa balap atau tidak di MotoGP Italia.
Ada empat dokter yang akan menguji fisik dan kondisi cedera Juara Dunia 9 kali balap motor ini.
Dr. Remo Barbagli, Kepala Medis mewakili rumah sakit di Italia, Dr. Giancarlo de Filippo dari FIM (Federasi Balap Motor Dunia), Dr. Angel Charte, Kepala Medis untuk MotoGP, dan Dr. Xavier Mir, Kepala Medis Tindakan Cepat untuk MotoGP.
Keputusan diambil hari ini karena Valentino Rossi harus mengikuti jadwal sesi latihan resmi pertama MotoGP Italia besok (2/6). (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR