Honda BeAT Terlalu Mahal, Motor Baru 2025 Ini Lebih Murah Rp 4 Jutaan Sudah Ada di Dealer

Galih Setiadi - Senin, 3 Februari 2025 | 20:00 WIB
2banh.vn
Masih terbungkus plastik, motor baru 2025 yang lebih murah dari Honda BeAT ini tersedia di dealer.

Baca Juga: Honda Super Cub C125 Versi 2025 Dirilis, Maling Bakal Sulit Curi Motor Ini

Baca Juga: Bocoran Motor Baru Kawasaki Buat IIMS 2025, Desainnya Indonesia Banget

Dikutip dari situs resmi Atlas Honda, CG125 2025 dibekali mesin 125 cc OHV 1-silinder dengan pendingin udara.

Mesin tersebut menghasilkan power 9,8 dk/8.500 rpm dan torsi maksimal 9,5 Nm/6.500 rpm.

2banh.vn
Motor baru Honda CG125 2025 dilihat dari sisi kanan.

Kedua angka tersebut dialirkan ke roda belakang dengan bantuan sistem transmisi manual 4-percepatan.

Motor dengan dimensi 1.912 x 735 x 1.026 mm itu dibekali bore dan stroke masing-masing berukuran 56,5 dan 49,5 mm.

Tinggi tempat duduk 764 mm, jarak terendah ke tanah 132 mm, dan jarak sumbu rodanya 1.204 mm.

Tangki bensin motor berkopling dengan berat 100 kg itu memiliki kapasitas 9,2 liter.

2banh.vn
Area kemudi dan tangki bensin motor baru Honda CG125 2025.

Baru untuk pasar Pakistan, kalau meluncur di Indonesia, apakah brother berminat?

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular