Dealer Yamaha Jualan Jas Hujan PVC, Harga Terjangkau Bisa Telan Tas

Reyhan Firdaus - Sabtu, 25 Januari 2025 | 07:56
Jas Hujan BluCru Yamaha
YIMM
Jas Hujan BluCru Yamaha

MOTOR Plus-online.com - Cari jas hujan sekarang bisa beli ke dealer Yamaha, kok bisa?

Memang sudah lama, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) menawarkan jas hujan.

Dulu model jas hujan Yamaha, diberi nama Master of Rain dan sempat populer di bikers.

Sekarang pilihan jas hujannya lebih banyak, yaitu Max Rain serta bLU cRU,

Modelnya sih sama saja, yaitu setelan alias terpisah celana dan atasannya.

Jas hujan Max Rain tersedia 2 pilihan warna
()
Jas hujan Max Rain tersedia 2 pilihan warna

Model begini memang lebih safety dibanding yang menyatu, atau biasa disebut ponco.

Yang membedakan, untuk Max Rain punya 2 pilihan warna, yaitu biru dan merah.

Ada logo Max besar di belakangnya, yang jadi ciri khas Maxi-series seperti NMAX Turbo dan Aerox Alpha.

Sedangkan bLU cRU merupakan nama platform Yamaha, buat balapan motor mereka.

Editor : Ahmad Ridho

TERPOPULER