"Akhirnya gue mulai melepaskan beberapa bagian yang menurut gue bikin motor ini kelihatan lebar," sambungnya.
"Misal rak gue copot, terus lampu utama gue bikin lebih kecil, sama bikin lebih minimalis," lanjutnya.
"Contohnya lampu sein pakai model eagle eye kecil, jadi kalau mau selap-selip enggak khawatir kepentok, atau kalau motor jatuh lampu sein tetap aman," tambah dia.
Lampu depan yang sebelumnya LED Daymaker diganti aftermarket diameter 5 inci dan pakai bohlam konvensional.
Tak hanya pencahayaan, Pungky juga memberi ubahan pada sektor kaki-kaki.
"Swing arm upgrade pakai Scarlet MX Series, lebih panjang dan bahannya aluminium jadi lebih enteng," sambungnya.
"Sok belakang gue pasang Scarlet tabung, ada preload adjuster," lanjutnya.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR