Triumph Resmi Luncurkan Motor Murah Gaya Sport Naked Gahar Mesin 400 cc

Ardhana Adwitiya - Kamis, 29 Juni 2023 | 07:25 WIB
Rideapart.com
Triumph Speed 400 jadi pilihan motor murah mesin 400 cc.

Soal fitur, motor baru Triumph itu dilengkapi pael instrumen semi-digital dengan layar LCD, port USB-C untuk charging smartphone, serta konektivitas antara panel instrumen ke smartphone pengendara.

Rideapart.com
Panel instrumen semi digital di Triumph Speed 400.

Fitur lainnya terdapat lampu full LED dan kunci immobilizer sebagai pengaman motor.

Saat pengenalan, Triumph Speed 400 hadir dalam 3 pilihan warna two tone, yakni Carnival Red, Caspian Blue dan Phantom Black.

Rideapart.com
Pilihan warna Triumph Speed 400.

Sayangnya harga motor baru itu belum resmi diumumkan.

Namun bisa jadi Speed 400 jadi pilihan motor murah dari Triumph.

Pasalnya motor Triumph yang terakhir masuk Indonesia dengan kapasitas mesin terkecil dijual Rp 200 jutaan.

Motor Plus/ Ardhana
Triumph Trident 660

Adalah Triumph Trident 660 yang dijual PT Gas Motorcycles pada tahun 2022 lalu seharga Rp 285.000.000.

Baca Juga: Motor Baru di India Banyak Scrambler, Triumph Sampai Ikut-ikutan

Dari 660 cc ke 400 cc, sudah pasti ada penurunan harga dan cocok disebut motor murah merek Triumph.

Kemungkinan Triumph Speed 400 akan jadi lawan berat Royal Enfield Hunter 350 yang bersaing di kelas yang sama.

Naufal/GridOto.com
Royal Enfield Hunter 350 akan jadi lawan sengit Triumph Speed 400.

Bisa saja harga motor baru Triumph ini di kisaran Rp 100-200 jutaan agar kompetitif bertarung dengan line-up Royal Enfield 350.

Tak sampai Rp 200 jutaan cocok juga nih jadi pilihan motor murah dengan merek legendaris asal Inggris.

Mengutip Rideapart.com, kabarnya Triumph Speed 400 akan diproduksi di 3 pabrik, yakni pabrik Bajaj di India, dan dua pabrik Triumph di Thailand dan Brasil.

Penjualan perdana motor murah dari Triumph akan dimulai awal Juli 2023 di India.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular