Argentina Juara Piala Dunia 2022 Dapat Hadiah Uang Setara 5 SPBU Bekas

Ardhana Adwitiya - Senin, 19 Desember 2022 | 09:24 WIB
Kolase AFP/ANNE-CHRISTINE POUJOULAT dan TribunBali.com
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi angkat trofi Piala Dunia, juara Piala Dunia 2022 dapat hadiah uang setara 5 SPBU bekas milik Pertamina (Photo by Anne-Christine POUJOULAT / AFP).

MOTOR Plus-online.com - Argentina juara Piala Dunia 2022, berhasil bawa pulang hadiah uang setara 5 SPBU bekas. Argentina berhasil mengalahkan Prancis dalam laga final Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Lusail, Doha, Qatar pada Minggu (18/12/2022).

Setelah terakhir tahun 1986, akhirnya Argentina kembali mengangkat trofi Piala Dunia. Enggak hanya trofi, hadiah uang bernominal fantastis menanti Lionel Messi dan skuat Argentina lainnya.

Kini yang bikin penasaran, berapa sih hadiah Piala Dunia 2022?

Dikutip dari AS, juara Piala Dunia 2022 akan menerima uang sebesar 42 juta dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 655 miliar.

Jumlah itu meningkat empat juta dolar AS atau sekitar Rp 62 miliar dibanding empat tahun lalu saat Piala Dunia digelar di Rusia.

Dengan uang sekitar Rp 655 miliar, artinya setara 5 SPBU bekas nih bro.

Kalau enggak percaya coba lihat situs jual beli online, pasti ketemu SPBU bekas milik Pertamina.

Bisnis SPBU memang menggiurkan banyak orang karena populasi motor dan mobil di Indonesia banyak banget.

Baca Juga: Pembalap MotoGP Asal Prancis dan Argentina yang Lolos ke Final Piala Dunia 2022, Seperti Langit dan Bumi

Banyak orang ingin punya SPBU karena bisa jadi warisan untuk anak-cucu.

Source : Olx.co.id,AS.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular