MOTOR Plus-online.com - Teka-teki motor apa yang akan diluncurkan Kawasaki Motor Indonesia (KMI) akhirnya terbongkar.
Yap, bertempat di Como Park Kemang, Jakarta Selatan, Pihak Kawasaki akhirnya resmi meluncurkan motor terbaru Kawasaki W175 Cafe.
Sebelumnya penggemar motor Tanah Air menilai kalau Kawasaki akan meluncurkan motor baru varian sport atau trail, tapi motor jenis ini yang muncul.
Lalu mengapa pihak Kawasaki berani meluncurkan dan menjual varian terbaru ini di Indonesia?
Baca Juga : Siap-siap! Demi Menekan Angka Kecelakaan, Polisi Akan Lakukan Ini Bulan Februari 2019
Baca Juga : Jenis Motor Ini yang Akan Dilaunching Kawasaki Indonesia Bikin Bengong Pabrikan Lain?
Apakah bakal banyak peminatnya?
Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion KMI mengaku
"Supaya ada pilihan lain, kami luncurkan juga edisi terbaru Kawasaki W175 Cafe ini. Motor ini khusus untuk penggemar cafe racer," sebutnya.
Prosesi peluncuran yang digelar hari ini (14/1/2019) memang sarat spekulasi.
Pasalnya, pihak Kawasaki sebelumnya enggak merinci motor jenis terbaru apa yang akan diperkenalkan di hadapan wartawan.
Baca Juga : Berkaca Dari Kecelakaan Ojek Online di Tanjung Priok, Lakukan Ini Jika Pemotor Ketemu Truk Kontainer
Motor ini diprediksi akan melenggang sendirian karena masuk dalam varian terbaru.
Di Indonesia sendiri, penggemar motor dengan konsep seperti ini terbilang banyak jumlahnya.
Karena itu, pihak Kawasaki optimis produk terbarunya akan laris manis seperti varian Ninja dan KLX Series.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Indra Fikri |
KOMENTAR