MOTOR Plus-online.com - Di Mugello, Minggu (3/6/2018), Marc Marquez memang kurang beruntung saat balapan.
Yip, di kandang Valentino Rossi itu, Marquez kehilangan kontrol dan dipaksa cium aspal Sirkuit Mugello.
Meski ia bisa bangkit dan meneruskan balapan, tapi masuk garis finish di urutan ke-16 membuatnya gagal mendulang poin.
Enggak cuma itu, Marc juga mengaku kesal dengan kelakuan penonton di Mugello yang menurutnya kurang dewasa.
(BACA JUGA: Bakal Makin Panas Nih, Marc Marquez Bilang Untung Lorenzo Yang Menang!)
"Aku tidak tahu apakah banyak orang merayakan kejatuhanku hari ini, tapi ya ini aneh saat mereka lebih heboh merayakan pembalap yang jatuh daripada pembalap yang menang," kata Marquez seperti dikutip GridOto.com dari Crash.net.
"Kalau ingin merayakan jatuhnya pembalap, lakukanlah 'di dalam', ini balapan dan kami mempertaruhkan nyawa kami di trek," tuturnya.
Usai balapan di Mugello itu, ternyata beredar video yang memperlihatkan gimana penonton di Mugello ramai menyoraki Marquez saat jatuh.
Di situ tampak penonton terlihat gembira dan bertepuk tangan.
Bahkan di awal video ada yang terlihat menunjukkan jari tengahnya nih sob.
Wah, kalau menurut kalian gimana nih?
Simak nih videonya.
KOMENTAR