MOTOR Plus-Online.com - Tidak perlu repot apalagi sampai pusing buat brother yang sedang mencari motor murah.
Dilelang Rp 5 juta motor murah Honda Genio surat-surat lengkap cuma hari ini, seliter tembus 59 km irit banget nih bro.
Tinggal ikutan lelang yang diadakan JBA Jakarta Raya yang berlangsung hari ini, Rabu (12/3/2025) pukul 13.00 WIB.
Lokasi lelang berada di JL.Husein Sastra Negara Komplek Pergudangan Nusa Indah - Jurumudi.
Dari ratusan motor murah yang ditawarkan, salah satunya Honda Genio tahun 2020.
Skutik 110 cc ini memiliki odometer 85.125 km, nomor rangka MH1JM6116LK125512, dan nomor mesin JM61E1125580.
Dikutip dari situs resmi JBA, harga motor matic Honda tersebut mulai dari Rp 5.000.000.
Harga segitu lengkap dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).
Baca Juga: Iritnya Enggak Main-main, Motor Murah Honda Revo Mulai Rp 6 Juta Dokumen Lengkap Siap Dibawa Pulang
Baca Juga: Ngabuburit Jadi Nyaman, Motor Murah Yamaha NMAX Dilelang Rp 10,5 Juta STNK dan BPKB Lengkap
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR