Bocor Motor Matic Saudara Honda PCX 160 Desain Kotak Mesin Baru Fitur Keren, Harga Bikin Penasaran

Galih Setiadi - Selasa, 14 Januari 2025 | 20:20 WIB
58moto.com
Tampilan siluet motor matic anyar Honda, mesin baru beda dari PCX 160.

MOTOR Plus-Online.com - Jadi enggak sabar menantikan kedatangan saudara Honda PCX 160, motor matic dengan desain kotak-kotak begini.

Bocor motor matic saudara Honda PCX 160 desain kotak mesin baru fitur keren, harga bikin penasaran apakah murah atau mahal.

Honda NWG150, skutir baru yang mengusung gaya Sport Utility Vehicle tengah dipersiapkan.

Desainnya serba kotak, mulai dari depan, samping, sampai dengan belakangnya.

Kalau melihat area CVT-nya di sebelah kiri, mengingatkan terhadap Honda PCX 160.

Namun, mesin yang akan diusung akan berbeda dengan saudaranya seperti Honda PCX 160 dan ADV 160.

Dapur pacu EW15 memiliki kapasitas mesin 149 cc 1-silinder 4 katup dengan pendingin cairan.

58moto.com
Tampilan motor matic baru Honda NWG150.

Dari bocoran yang beredar, power maksimal motor matic baru ini 15 dk.

Baca Juga: Tahun Baru 2025 Honda Diskon 2 Motor Matic Gen Lama, Cocok Buat Ngirit

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular