Acara terdiri dari rangkaian games, modifikasi kontes, DJ, performance, sexy dancer, free style, dangdut dan pentas kembang api saat puncak acara. Tentu tidak hanya perayaan senang-senang.
Pada Jambore Nasional ke-2 kali ini diadakan pula doa bersama dan santunan kepada anak yatim piatu.
”Gembira rasanya dapat menyatukan seluruh keluarga besar YROI dan memperkenalkannya kepada rekan-rekan komunitas roda dua lainnya di Kota Malang, ” tutur Cak Rachmad selaku Ketua Chapter YROI Malang.
Alhamdulillah berkat izin dan rahmat Allah SWT rangkaian acara 3 tahun berdirinya YROI di Bromo dan Jambore Nasional 2 YROI di Taman Krida – Malang, yang diselenggarakan oleh YROI Chapter Malang berjalan dengan lancar.
Sampai jumpa lagi di Jambore Nasional YROI ke-3 di Banjarmasin – Kalimantan Selatan tahun 2019.
(www.motorplus-online.com)
KOMENTAR