Fairing runcing
Yamaha R15, makin berkarakter dengan windshield double bubble.
Karena OR6D spesialis stiker karbon, beberapa panel dilapis seperti rangka dan sepatbor.
Geser ke kaki-kaki, ubahannya simpel seperti cat pelek dan ban lebih besar.
Karena OR6D ingin perlihatkan konsumen, kalau main part PnP bisa hedon juga.
Dimulai dari penggunaan cakram lebih besar, model floating dari Kamui.
Cakram diameter 300 mm ini dijepit kaliper Brembo 4P, dengan selang rem Earls.
Geser ke belakang, kaliper juga dari merek Brembo dengan braket posisi bawah.
Makin racy dengan ban Pirelli Diablo Supercorsa 110/70 depan dan belakang 140/70 R17.
Untuk suspensi depan pertahankan USD KYB, cukup belakang ganti Ohlins YA 729.
Model sokbreker belakangnya ada tabung tambahan, yang posisinya gantikan footstep belakang.
Area kokpit mewah dengan part Brembo sampai Ohlins (OR6D Thailand)
Merek Ohlins juga dipilih, buat steering damper yang menancap di kokpit.
Bicara soal kokpit, part berkelas seperti setang Ace Moto, sampai master rem Brembo billet CNC.
Melindungi master rem spek WorldSBK ini, dipakai protektor handle RCB.
Clutch perch kit juga ganti Galespeed, biar handle-nya adjustable.
Tidak lupa gembok kabel gas dari Active warna biru CNC, agar serasi dengan warna bodi.
Part CNC biru juga tersebar di area mesin, misalnya engine cover Sevenspeed.
Bak kopling ganti pakai RCB, dengan model clear alias bening untuk ekspos internalnya.
Pindah ke footstep, OR6D pilih rearset Kamui dengan heel guard karbon.
Modelnya pas untuk pemasangan knalpot Yoshimura Heptaforce end cap karbon.
Tidak heran dari sisi kiri, tampilannya jadi
moge banget ya?
Knalpot Yoshimura Heptaforce untuk Yamaha R15 terbaru (OR6D Thailand)
Meski basisnya dari
R15 Connected reguler, ada quickshifter biar mirip varian R15M.
Pelengkap modifikasinya pasti khas Thailand, seperti baut-baut titanium.
Spion ganti model winglet, dan fitting selang model quick release ala motor endurance.
Ganteng kan hasilnya, sayang warna Indigo Grey ini tidak dipasarkan di Indonesia.
Meski demikian, modifikasi
Yamaha R15 ini bisa jadi inspirasi untuk bikin hedon, terutama ubahan kaki-kakinya.