Find Us On Social Media :

Waduh Suzuki Thunder 125 Dilarang Isi Pertalite di SPBU Ini, Netizen Auto Heran

By Yuka S.,Ruditya Yogi Wardana, Kamis, 4 Agustus 2022 | 21:25 WIB
SPBU ini larang Suzuki Thunder 125 untuk isi Pertalite, netizen auto keheranan. (Instagram @otomotifweekly)

MOTOR Plus-Online.com - SPBU ini larang Suzuki Thunder 125 untuk isi Pertalite, netizen auto keheranan.

Bikin keheranan, Suzuki Thunder 125 malah dilarang isi Pertalite di SPBU ini.

Tidak hanya Suzuki Thunder 125, ternyata motor dengan tangki modifikasi juga dilarang mengisi Pertalite.

Muncul video yang memperlihatkan sebuah SPBU melarang Suzuki Thunder 125 dan motor dengan tangki modifikasi untuk mengisi Pertalite.

Video ini diunggah oleh akun Instagram @otomotifweekly dan mendapat banyak respon netizen.

Tampak sebuah SPBU dan petugas SPBU yang sedang berada di dispenser SPBU.

Namun yang unik ada pada dispenser SPBU yang terekam video tersebut.

Ada sebuah lembaran kertas yang tertempel di mesin dispenser SPBU dengan sebuah kalimat tulisan.

Baca Juga: Beli Pertalite di SPBU Lebih Cepat Pakai Aplikasi MyPertamina dari HP atau QR Code

Yang bikin heran adalah kalimat yang tertulis di kertas tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Tabloid OTOMOTIF (@otomotifweekly)

"Mohon maaf tidak melayani pengisian Pertalite menggunakan Suzuki Thunder atau motor modifikasi," tulis kalimat tersebut di kertas itu.