Find Us On Social Media :

Motor Petualang CFMoto 800MT 2021 Bakal Meluncur, Pakai Mesin KTM!

By Yuka Samudera, Senin, 18 Januari 2021 | 18:40 WIB
Motor petualang CFMoto 800MT 2021 bakal meluncur, pakai mesin KTM! (Motorradonline.de)

MOTOR Plus-Online.com - Motor petualang CFMoto 800MT 2021 bakal meluncur, pakai mesin KTM!

Ternyata bakal ada nih KTM 790 Adventure versi China dan diprediksi meluncur di tahun ini brother!

CFMoto 800MT 2021 ini adalah hasil 'kawin silang' CFMoto dengan KTM yang sudah diisukan sejak lama bakal dirilis di 2021.

Motor petualang berbodi bongsor ini dikabarkan akan memakai mesin yang sama dengan KTM 790 Adventure.

Baca Juga: CFMOTO Merilis Prototipe Motor Listrik Terbarunya Bernama Zeeho Cyber

Baca Juga: Menarik, KTM 790 Adventure R Rally Limited Edition, 500 Unit Saja!

Dikabarkan CFMoto 800MT 2021 bakal pakai mesin dari KTM. (Motorradonline.de)

Mesin yang dimaksud adalah mesin KTM LC8 twin paralel 799cc bro.

Mesin ini memiliki tenaga maksimal 94 tenaga kuda dengan torsi 88 Nm.

Namun belum ada info jelas apakah CFMoto telah mengubah penyetelan mesin KTM ini agar MT800 punya karakteristik mesin yang unik.

Dari segi tampilan luarnya, motor petualang ini mencirikan layaknya motor adventure umumnya.