MOTOR Plus-online.com - Honda Africa Twin 2020 yang diluncurkan di Indonesia, tidak hanya punya tampilan baru saja.
Namun juga beragam fitur canggih di area mesin dan teknologi baru, di motor adventure terbaru Honda ini.
Salah satunya yang bikin Motorplus-online penasaran, adalah panel instrumennya yang canggih banget.
Bahkan yang bikin heboh, rupanya panel instrumen Honda Africa Twin 2020 lebih canggih dari Honda Gold Wing terbaru bro.
Baca Juga: Mantap, Moge Honda Terlaris di Indonesia Punya Model Baru, Desainnya Klasik Tapi Canggih
Baca Juga: Gokil, Motor Baru Honda Punya Harga Setengah Miliar, Siap Diajak Keliling Dunia
Seperti brother tahu, Honda Gold Wing yang harganya tembus Rp 1 miliar lebih punya panel instrumen canggih, bahkan mirip mobil.
Mulai dari layar TFT yang lebar yaitu 7 inci, serta informasi super lengkap.
Namun Honda CRF1100L Africa Twin Adventure Sports 2020 yang dijual di Indonesia, punya layar lebih unggul.
Biar layarnya lebih kecil yaitu 6,5 inci, panel instrumen Africa Twin terbaru rupanya sudah touchscreen atau layar sentuh.