Find Us On Social Media :

Kesempatan Brother Seluruh Indonesia Coba Motor MotoGP Marc Marquez Versi Jalanan

By , Selasa, 20 Juni 2017 | 08:19 WIB

Motor MotoGP tunggangan Marc Marquez dan Dani Pedrosa kini hadir lebih dekat dengan masyarakat melalui versi jalan rayanya, Honda RC213V-S.

 

Honda RC213V-S akan diperkenalkan langsung konsumen di beberapa daerah melalui beragam kegiatan yang digelar PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringannya.

Untuk mewujudkan mimpi para pecinta motor sport Tanah Air, AHM memboyong Honda RC213V-S ke Indonesia dan mengirimkannya ke beberapa wilayah pada aktivitas bersama masyarakat.

Selain itu, versi jalan raya motor MotoGP tim Repsol Honda ini juga dapat ditemui di Honda Big Wing dealer dan Honda Wing dealer pada periode tertentu.

(BACA JUGA: Hitung-Hitung Biaya Restorasi Yamaha RX-King Yuk!)

Motor yang diproduksi terbatas di seluruh dunia ini mengusung konsep “Total Control” yang juga menjadi dasar pengembangan motor supersport produksi anak bangsa, All New Honda CBR250RR.

Masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan langka ini dengan mengekspresikan aksi foto terbaiknya bersama Honda RC213V-S di berbagai kegiatan pameran dealer Honda yang berlangsung pada periode Juni hingga Agustus 2017 di berbagai wilayah, seperti Sumatera Utara, Riau, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan.

Dalam pameran yang digelar jaringan penjualan Honda, Honda RC213V-S akan bersanding dengan motor produksi AHM yang mengusung DNA balap yang sama “Total Control”, yaitu All New Honda CBR250RR dan Honda CBR150R.

Bagi para pecinta motor sport, Honda RC213V-S juga akan menjadi salah satu pusat perhatian dalam gelaran Track Day Honda CBR community di 7 kota, yaitu di Sidrap Circuit, Sulawesi Selatan, Riau Stadium, Riau, Manahan Stadium, Solo, Jawa Tengah, Kalan Circuit, Samarinda, Kalimantan Timur, Pancing Circuit, Medan, Sumatera Utara, Pantai Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur, dan Balipat Circuit, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Kesempatan khusus menungganggi motor berperforma tinggi layaknya Marc Marquez dan Dani Pedrosa di MotoGP diberikan juga bagi para anggota komunitas Honda CBR.